Debut Perdana di UPSCC 2025, Ria A. Arif Persembahkan Medali Perak untuk Umsida

Fikes.umsida.ac.id – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida). Ria A. Arif, mahasiswi Program Studi S1 Kebidanan semester 1.

Berhasil meraih Juara 2 UPSCC (UNESA Pencak Silat Challenge Competition III) 2025.

Kompetisi bergengsi ini diselenggarakan oleh PJKR FIKK UNESA yang berlangsung pada 18–21 Desember 2025 di GOR Internasional UNESA.

Capaian ini terasa istimewa karena menjadi pengalaman pertama Ria mengikuti kompetisi pencak silat tingkat nasional.

Bagi Ria, UPSCC bukan sekadar ajang pertandingan, melainkan ruang pembentukan karakter pesilat yang tangguh, berani, disiplin, serta berjiwa nasionalisme.

Baca Juga: 3 Mahasiswa Fikes Umsida Raih Juara 1 Poster PKM-RE dalam Ajang Pimtanas 2025

“Kompetisi ini sangat bermakna karena menjadi wadah mengasah kemampuan dan membentuk mental saya sebagai pesilat,” ungkapnya.

Persiapan Fisik, Teknik dan Mental

Menjelang UPSCC 2025, Ria mempersiapkan diri dengan sungguh-sungguh.

Dari sisi fisik, ia rutin menjalani latihan naik turun tangga, lari, angkat beban, push-up, squat, plank, hingga jumping jack.

Sementara dari aspek teknik, ia mematangkan kuda-kuda, pola langkah, sikap pasang, pukulan, tendangan, tangkisan, hingga teknik bertahan dan kuncian.

Cek Juga: Dosen Umsida Terjun Menjadi Relawan Bencana di Aceh

Selain fisik dan teknik, persiapan mental menjadi kunci utama.

Ria membangun fokus pada proses, membayangkan strategi pertandingan berjalan sukses, serta melakukan simulasi pertandingan untuk mengurangi kecemasan.

“Saya sering melakukan afirmasi positif dan belajar mengubah rasa gugup menjadi semangat,” tuturnya.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga kondisi fisik karena sangat memengaruhi kestabilan mental saat bertanding.

Tantangan di Arena dan Target  Selanjutnya

Dalam jalannya pertandingan, Ria mampu menguasai babak pertama sesuai prediksi.

Namun di babak kedua, ia menghadapi situasi di luar dugaan setelah menerima tendangan keras yang membuat kondisi fisiknya menurun.

Tantangan terberat baginya adalah tetap fokus di tengah riuh penonton dan bertahan meski merasakan nyeri.

Dukungan dari pelatih, tim, lingkungan, serta Universitas Muhammadiyah Sidoarjo menjadi sumber kekuatan terbesar.

Cek Selengkapnya: Inovasi Mannequin Akupresur Kebidanan Umsida Menjadi Sorotan di KILab 2025

“Pelatih dan tim selalu memberi semangat dan membangkitkan rasa percaya diri saat saya mulai ragu pada diri sendiri,” ujarnya.

Ke depan, Ria menargetkan Juara 1 Pesilat Terbaik Putri Fighter dan berkomitmen terus membawa nama baik Umsida, serta keluarganya. Ia pun menitipkan pesan untuk mahasiswa Umsida,

“Gerak boleh keras, hati tetap halus. Kekuatan fisik harus diimbangi dengan kejernihan pikiran, ketakwaan, dan cinta tanah air,” tutupnya diakhir wawancara.

Penulis: Elfira Armilia

 

Berita Terkini

Benchmarking Kurikulum OBE, FIKES Umsida Gandeng Politeknik Indonusa Surakarta
December 30, 2025By
Dosen Umsida Terjun Menjadi Relawan Bencana di Aceh
December 26, 2025By
Rektor Umsida Tegaskan Sumpah Profesi sebagai Fondasi Profesionalisme Lulusan FIKES
December 18, 2025By
Puluhan Lulusan FIKES Umsida Resmi Disumpah, Siap Berkiprah sebagai Tenaga Kesehatan Profesional
December 17, 2025By
Hospital Visit D4 MIK Umsida di RS Saiful Anwar: Mahasiswa Pelajari Implementasi Rekam Medis Elektronik
December 10, 2025By
Inovasi Laboratorium Umsida Mencuri Perhatian dalam Diseminasi Nasional KILab 2025
December 8, 2025By
Mengenal Dunia Kesehatan Lebih Dekat: School Visit FIKES Umsida Hadir di SMK Pandaan
November 26, 2025By
Mahasiswa Kebidanan Umsida Perdalam Pemeriksaan EKG Lewat Fieldtrip di RS Rahman Rahim
November 20, 2025By

Prestasi

Konsistensi yang Berbuah Prestasi, Meiska Putri Yandri Raih Lulusan Terbaik MIK Umsida
January 1, 2026By
Di Tengah Peran Ganda, Yuyun Rahma Putri Raih Lulusan Terbaik FIKES Umsida
December 31, 2025By
Kisah Perjalanan Maura Aulia Ismail Menjadi Lulusan Terbaik MIK Umsida
December 27, 2025By
Prestasi Nasional, Mahasiswa TLM Umsida Sabet Juara 1 Poster PKM-RE PIMTANAS
December 24, 2025By
Berani Mencoba, Chika Sabet Perak di Taekwondo KBPP POLRI Jatim Cup 3
December 23, 2025By
Mahasiswa Kebidanan Umsida Sabet Juara 2 Taekwondo KBPP POLRI Jatim Cup 3
December 22, 2025By
Bangkit Setelah Vakum 5 Tahun, Bima Arief Maulana Raih Juara 1 Taekwondo KBPP POLRI Jatim Cup 3
December 21, 2025By
Dari Aktivis Kampus hingga Lulusan Terbaik, Kisah Naziyah Cahya Pratiwi
December 20, 2025By

Opini

Viral di Media Sosial, Dekan FIKES Umsida Ungkap Bahaya Pengasuhan Bayi yang Salah
December 25, 2025By
Organisasi Profesi Dukung Lulusan FIKES Umsida Hadapi Tantangan Kesehatan
December 18, 2025By
Anak Muda Mudah Lelah, Gaya Hidup atau Masalah Kesehatan?
December 16, 2025By
FIKES UMSIDA Dorong Kesadaran Karier Bidang Kesehatan di SMA Kemala Bhayangkari 3 Porong
December 11, 2025By
3 Tips Masuk Kuliah Kebidanan agar Bisa Menjadi Bidan Profesional
October 30, 2025By