sumber pexels diet

Cara Efektif Menurunkan Berat Badan dengan Diet yang Sehat dan Aman

Fikes.umsida.ac.id – Berat badan yang berlebihan dapat membuat penampilan menjadi kurang menarik. Berat badan yang berlebihan juga dapat menimbulkan berbagai macam dampak negatif pada kesehatan. Maka dari itu diet untuk menurunkan berat badan penting untuk dilakukan.

Diet sendiri merupakan aktifitas menurunkan berat badan yang memiliki banyak jenisnya, mulai dari diet vegan hingga diet karbohidrat. Tetapi harus diperhatikan lagi kebutuhan tubuh setiap invidu berbeda, oleh karena itu sebelum melakukan diet harus berkonsultasi terlebih dahulu untuk mengetahui diet apa yang cocok untuk dijalani.

Baca juga: Fikes Umsida Menjadi Garda Terdepan Dalam Tim Kesehatan Selama Kegiatan Fortama 2024

Tips Diet Untuk Menurunkan Berat Badan

Memiliki berat badan berlebih bukan hanya merusak penampilan tetapi juga dapat berujung obesitas, yang menyebabkan masalah kesehatan. Ada banyak cara untuk menurukan berat badan salah satunya adalah.

sumber pexels diet

  • Mengukur Body Mass Index (BMI)

Langkah awal untuk memulainya adalah mengukur BMI atau indeks masa tubuh. Kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui informasi tentang berat badan dan status nutrisi seseorang apakah sudah idela, kurang atau lebih.

Jika perhitungan BMI menunjukkan kelebihan berat badan maka program selanjutnya adalah merekomendasikan program diet yang cocok. Selain itu, BMI merupakan acuan yang digunakan untuk merancang pola makan yang cocok untuk dilakukan.

  • Pilih Makanan Yang Tepat dan Jangan Lewatkan Waktu Makan

Cara yang alami adalah dengan cara memilih makanan yang tepat. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan menghindari makanan yang tinggi akan gula, karena memiliki nilai kalori yang tinggi sehingga buruk bagi kesehatan.

Kemudian, hindari makan makanan gorengan dan makanan kemasan yang akan merusak program diet. Makanan tersebut dapat diganti dengan makanan yang tinggi akan protein yang baik untuk tubuh.

  • Perbanyak Konsumsi Serat

Kemudian tips yang dapat kamu ikuti adalah perbanyak konsumsi serat. Dengan mengkonsumsi ini dapat membantu menyerap gizi dengan baik dan memperlambat proses pencernaan. Makanan-makanan yang dapat kamu konsumsi adalah buah-buahan, sayuran, sereal dari bahan gandum, dan biji atau kacang-kacangan.

  • Olahraga Untuk Mendampingi Diet

Mengatur pola makan tidak cukup, agar diet yang dilakukan dapat berjalan dengan baik maka harus diimbangi dengan berolahraga secara rutin. Aktifitas fisik sangat dianjurkan untuk meningkatkan dan mengaktifkan metabolisme tubuh. Salah satu olahraga yang dapat dilakukan adalah jalan kaki selama 30 menit atau 5.000 langkah setiap harinya.

Baca juga: Dukung Kesehatan Ibu Hamil, KKN-T 5 Umsida buat Kelas Hamil

  • Jangan Lewatkan Sarapan

Diet yang aman adalah dengan sarapan untuk mengawali aktifitas. Sarapan dengan makan-makanan seperti bergizi seimbang, kaya akan protein dan karbohidrat kompleks.  Makanan yang dapat dikonsumsi adalah roti gandum, telur dan nasi merah.

Dengan sarapan setiap pagi dapat membantu mengontrol nafsu makan di siang hari karena asupan makan karbohidrat yang memnuhi asupan tubuh. Selain itu, dengan sarapan seseorang tidak merasakan lapar secara berlebihan di siang hari dan dapat mengambil porsi secukupnya.

  • Konsumsi Air Putih

Agar berhasil, hal yang tidak kalah penting untuk dilakukan adalah dengan memperbanyak minum setiap harinya sebanyak dua liter. Ini karena 60% tubuh manusia merupakan air, maka dari itu penting bagi setiap orang untuk menjaga hidrasi tubuh agar fungsi tubuh berjalan dengan baik.

Selain bermanfaat untuk menjaga keseimbangan tubuh, air putih dapat memberikan asupan positif pada proses pembakaran lemak. Dengan kebutuhan air putih yang terpenuhi, dengan baik, maka proses pembakaran lemak akan berjalan secara optimal.

Menurunkan berat badan memang membutuhkan komitmen dan usaha yang konsisten. Namun, dengan mengikuti tips diet yang tepat dan melakukan perubahan gaya hidup secara bertahap, Anda dapat mencapai berat badan ideal tanpa harus mengorbankan kesehatan. Ingatlah untuk selalu berkonsultasi dengan ahli gizi atau dokter sebelum memulai program diet, agar program yang Anda jalani sesuai dengan kebutuhan tubuh. Dengan mengukur BMI, memilih makanan yang tepat, meningkatkan konsumsi serat, berolahraga secata rutin, tidak melewatkan sarapan, dan memperbanyak konsumsi air putih, Diet yang tengah dijalani dapat mencapai tujuan penurunan berat badan secara efektif dan menjaga kesehatan

Penulis: Ayunda H

Berita Terkini

FIKES Umsida dan STIKES Muhammadiyah Bojonegoro Kolaborasi Kembangkan Pembelajaran RPL
January 6, 2026By
Benchmarking Kurikulum OBE, FIKES Umsida Gandeng Politeknik Indonusa Surakarta
December 30, 2025By
Dosen Umsida Terjun Menjadi Relawan Bencana di Aceh
December 26, 2025By
Rektor Umsida Tegaskan Sumpah Profesi sebagai Fondasi Profesionalisme Lulusan FIKES
December 18, 2025By
Puluhan Lulusan FIKES Umsida Resmi Disumpah, Siap Berkiprah sebagai Tenaga Kesehatan Profesional
December 17, 2025By
Hospital Visit D4 MIK Umsida di RS Saiful Anwar: Mahasiswa Pelajari Implementasi Rekam Medis Elektronik
December 10, 2025By
Inovasi Laboratorium Umsida Mencuri Perhatian dalam Diseminasi Nasional KILab 2025
December 8, 2025By
Mengenal Dunia Kesehatan Lebih Dekat: School Visit FIKES Umsida Hadir di SMK Pandaan
November 26, 2025By

Prestasi

Batu Karate Challenge Jadi Ajang Pembuktian Atlet Muda Umsida Raih Juara 3
January 7, 2026By
Perjuangan Hingga Final, Mahasiswa TLM Umsida Raih Juara 2 Batu Karate Challenge
January 5, 2026By
Rafi Bagus Pradenta Ukir Juara 1 Taekwondo KBPP POLRI Jatim Cup 3 Lewat Usaha dan Doa
January 3, 2026By
Debut Perdana di UPSCC 2025, Ria A. Arif Persembahkan Medali Perak untuk Umsida
January 2, 2026By
Konsistensi yang Berbuah Prestasi, Meiska Putri Yandri Raih Lulusan Terbaik MIK Umsida
January 1, 2026By
Di Tengah Peran Ganda, Yuyun Rahma Putri Raih Lulusan Terbaik FIKES Umsida
December 31, 2025By
Kisah Perjalanan Maura Aulia Ismail Menjadi Lulusan Terbaik MIK Umsida
December 27, 2025By
Prestasi Nasional, Mahasiswa TLM Umsida Sabet Juara 1 Poster PKM-RE PIMTANAS
December 24, 2025By

Opini

OSCE MIK
Bekerja Sambil Kuliah? Alih Jenjang D4 MIK Umsida Tawarkan Sistem Fleksibel dan Prospektif
January 16, 2026By
Mahasiswa baru
Kenapa Harus S1 Fisioterapi Umsida? Ini Keunggulan dan Peluang Kariernya
January 14, 2026By
Waktu Penyembuhan Patah Tulang Kaki Tidak Sama, Ini Penyebabnya
January 13, 2026By
Sering Minum Teh Saat Hamil? Simak Dampak dan Tips Aman Konsumsinya
January 12, 2026By
Keseleo Jangan Dianggap Sepele, Ini Cara Aman Mengatasinya Agar Cepat Pulih
January 10, 2026By